- Ketikkan terlebih dahulu tulisan daftar isi nya sampai selesai
- Blok atau seleksi teks yang akan diberi nomor halamannya.
- Tekan tombol Alt+P+P+G untuk membuka jendela paragraph.
- Atau klik tanda panah kecil di group menu paragraph pada ribbon Page Layout
- Setelah muncul jendela paragraph, klik tombol Tabs yang berada dibawah
- Muncul jendela tabs, pada tab stop position isikan 14 cm, Alignment pilih Right dan Leader pilih None klik Set
Nilai 14 cm merupakan lembar kerja yang dapat diketik. Lebar kertas – jumlah margin kiri dan kanan. ( 21 – (4+3)) = 14 - Isikan kembali pada tab stop position 13 cm, Alignment pilih Left, Leader pilih 2 dan klik OK
Angka 13 cm merupakan panjang titik-titik dari batas margin kiri - Langkah terakhir arahkan kursor pada akhir setiap teks, kemudian tekan tombol Tab dua kali dan berilah nomor halamannya.
Hasilnya daftar isi anda akan menjadi lebih rapi dan juga mudah membuatnya
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar